Banyaknya pengguna Android yang sudah tertipu dengan beredarnya Whatsapp palsu. Pasalnya, aplikasi Whatsapp tiruan ini sudah tersedia di Play Store dengan tampilan yang sangat menyerupai dengan aslinya hingga sangat sulit untuk membedakannya jika para pengguna android kurang jeli.
Jika pada asplikasi Whatsap yang asli akan terdapat tanda centang di bagian bawah nama pengembangnya yang menandakan bahwa aplikasi tersebut sudah di verifikasi langsung oleh Google dan aman untuk di gunakan.
Berbeda dengan dengan yang aslinya, Whatsapp tiruan ini sama sekali tidak terdapat tanda centang di bagian bawah pengembangnya serta di lansir dari laman The Register bahwa Whatsapp tiruan ini tidak menyediakan fitur chat malah banyak menampilkan iklan yang bahkan tidak ingin dilihat oleh pengguna.
Aplikasi Whatsapp palsu ini sukses telah menipu lebih dari satu juta pengguna yang telah mengunduh, meski kemudian pihak Google langsung bertindak cepat untuk mengapus dari toko aplikasinya. namun tetap saja hal ini menimbulkan kerugian pengguna karena sudah banyak membuang kuota mereka hanya untuk melakukan hal yang tak perlu.
Ditambah lagi, jumlah pengunduh Whatsapp ini telah memberikan keuntungan bagi penginklan yang tentunya menguntungkan pembuat aplikasi tiruan tersebut.
Walaupun aplikasi Whatsapp tiruan ini sudah dihapus oleh Google namun dengan beredarnya aplikasi ini tetap mengindikasikan kegagalan sistem Google dalam memilah aplikasi yang teridikasi meniru aplikasi yang aslinya. Hingga saat pihak Google sedang menyelidiki terkait masalah ini agar tidak terulang kembali.
Sebelumnya Google sudah cukup yakin dengan kecerdasan buatannya dalam memilah aplikasi tiruan, namun kasus ini membuat pihat Google kembali berpikir untuk tidak terlalu bergantung dengan mesin.
Dari pengecekan yang sudah dilakukan oleh Plowotan.com, masih adanya beberapa aplikasi serupa yang meniru Whatsapp dan belum dihapus dari toko aplikasi Google. Pada umumnya para pengguna berharap agar yang ia unduk adalah Whatsapp asli namun malah diluar harapan mereka yang salah mengunduh.