Popularitas ponsel Xiaomi semakin tinggi, bukan tidak mungkin hal ini dikarenakan harga yang ditawarkan ponsel ini sangat bersahabat untuk kalangan mahasiswa. Bukan hanya harga yang ditawarkan sangat terjangkau namun spesifikasi yang diberikan sangat mumpuni dan berani di adu dengan ponsel dengan harga yang tinggi.
Walaupun ponsel Xiaomi ini berasal dari Cina namun jangan salah menilai dulu kalau ponsel Cina cepat rusak, Xiaomi ini hadir dengan harga murah namun tidak menurunkan kualitasnya. Hingga banyaknya yang rela berburu di situs jual beli online karena beberapa belum tersedia resmi di Indonesia.
Namun seiring banyaknya pengguna ponsel Xiaomi ini mulai banyak bermunculan masalah, diantaranya yaitu "Konektivitas 4G Hilang" setelah update ROM. Hal ini terjadi dikarenakan adanya Regulasi dari Indonesia terkait TKDN (Total Kandungan Dalam Negeri) yang maksudnya untuk ponsel yang sudah mendukung 4G, total kandungan dalam ponsel tersebut harus berasal dari Indonesia. Namun karena Xiaomi belum memenuhi TKDN maka Xiomi pun meng-unlock konektivitas 4G di ponsel Xiaomi. Berikut cara mengaktifkan konektivitas 4G di ponsel Xiaomi mu.
#1 - Ganti lokasi ke Negara Malaysia
Cara pertama ini adalah yang paling mudah yang bisa anda lakukan di ponsel Xiaomi, dengan mengganti Lokasi ke Malaysia, maka konektivitas 4G akan muncul kembali.
Caranya, masuk ke menu Settings (Setelan) - Additional Settings (Setelan Tambahan) - Locale (Lokasi), dan ubah menjadi Malaysia. Setelah selesai, aktifkan fitur Airplane Mode. Tunggu beberapasa aat kemudia matikan fitur Airplane mode. selanjutnya ketika sudah keluar dari Airplane Mode, maka konektifitas 4G anda akan kembali muncul.
#2 - Menggunakan Cara Khusus
Sudah mencoba cara #1 tapi tetap saja konektivitas 4G belum muncul, tenang saja masih ada cara lain untuk mengaktifkan konektivitas di ponsel Xiaomi-mu.
Buka Setting (Setelan) - kemudian scroll ke bawah dan pilih About (Tentang Ponsel), lalu klik beberapa kali pada tulisan Internal Memory (Memori Internal) hingga masuk ke Network Testing (Menguji).
Atau bisa dengan cara Buka Phone Dialer, lalu kemudian tekan ##4636##. Ini untuk memunculkan menu tersembunyi Xiaomi: Network Testing.
Maka akan muncul Network Testing ( Menguji Jaringan) - Kemudian pilih SIM Slot yang akan di aktifkan konektivitas 4G-nya - Lalu pilih pada Setel Jenis Jaringan Yang disukai maka akan muncul list konektivitas yang ada di ponsel Xiaomi.
Kemudian pilih LTE Only untuk mengubah konektivitas menjadi selalu 4G, selanjutnya tunggu beberapa saat hingga konektivitas 4G muncul di ponsel Xiaomi-mu